Sekolah Vokasi UNS Kembangkan Puskesmas Online, Lihat
jateng.jpnn.com, SOLO - Sekolah Vokasi (SV) Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo mengembangkan aplikasi kesehatan terintegrasi bernama Pusline.com (Pusat Layanan Kesehatan Online) atau Puskesmas Online.
Dekan Sekolah Vokasi UNS Santoso Tri Hananto mengatakan Pusline.com merupakan aplikasi telemedicine plus dengan layanan kesehatan terintregasi.
"Aplikasi ini menyediakan layanan Covid-19 dan layanan kesehatan umum. Pemilihan fitur layanan Covid-19 karena sampai 2022 pandemi masih melanda di Indonesia," katanya, Selasa (26/4).
Dia mengatakan fitur layanan Covid-19 terdiri dari layanan cek kesehatan mandiri, komunikasi dengan dokter, berita seputar Covid-19, dan tanya jawab.
Fitur ini memfasilitasi pasien isolasi mandiri (isoman) agar tetap mendapatkan layanan kesehatan secara optimal meski menjalani isoman.
Dia mengatakan untuk fitur layanan kesehatan umum terdiri dari Poli Kesehatan Ibu dan Anak, Poli Gizi, Poli Gigi, dan fitur Ayo Vaksin.
Beberapa fitur tersebut dipilih karena selama pandemi layanan kesehatan tersebut sangat dibatasi oleh pemerintah.
"Harapannya dengan adanya aplikasi ini layanan kesehatan di luar Covid-19 tetap dapat dilaksanakan," katanya.
Sekolah Vokasi UNS mengembangkan Puskesmas Online yang menyediakan berbagai fitur kesehatan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News