Posyandu Jadi Harapan Bupati Tekan Angka Stunting di Temanggung

Kamis, 19 Mei 2022 – 23:40 WIB
Posyandu Jadi Harapan Bupati Tekan Angka Stunting di Temanggung - JPNN.com Jateng
Bupati Temanggung M. Al Khadziq menandatangani komitmen bersama penanganan stunting di Kabupaten Temanggung. ANTARA/Heru Suyitno

Selain itu, kata dia, perlu dilakukan penanganan dan pendampingan dengan menugaskan setiap organisasi perangkat daerah (OPD) satu desa.

Program itu akan di bawah koordinasi dari Dinas Kesehatan, Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA), dan Bappeda.

"Dengan cara yang intensif seperti ini kami berharap stunting di Temanggung bisa tuntas dan kemudian tingkat kesehatan masyarakat akan menjadi lebih baik lagi," katanya.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung Intan Pandawangi menuturkan berdasarkan hasil survei status gizi Indonesia sebenarnya angka stunting di kabupaten itu mengalami penurunan.

"Sebenarnya sudah turun, tetapi terhitung masih tinggi, karena target dari pemerintah pada 2024 bisa mencapai 14 persen," katanya.(antara/jpnn)

Angka stunting di Temanggung terbilang cukup tinggi. Posyandu yang sempat mati kini coba dihidupkan lagi.

Redaktur & Reporter : Sigit Aulia Firdaus

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News