Diminta Hipmi Maju Pilkada DKI Jakarta 2024, Gibran Kekeh

Senin, 23 Mei 2022 – 16:31 WIB
Diminta Hipmi Maju Pilkada DKI Jakarta 2024, Gibran Kekeh - JPNN.com Jateng
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka saat diwawancarai di Korem 074/Warastratama. Foto: Humas Pemkot Surakarta

jateng.jpnn.com, SOLO - Nama Gibran Rakabuming Raka kembali mencuat dalam bursa bakal calon Gubernur DKI Jakarta.

Beberapa waktu lalu, Wali Kota Surakarta itu juga tak menampik pertemuannya dengan beberapa pimpinan partai politik (parpol) membahas soal pencalonan Gubernur. 

Terbaru, Himpunan Pengusaha Munda Indonesia (Hipmi) mendorong Gibran untuk maju di Pilkada DKI Jakarta 2024.

Menanggapi dukungan dari Hipmi, Gibran kekeh dengan jawabannya sebelumnya.

"Fokus di Solo dulu," ujarnya saat ditemui wartawan di acara HUT ke-56 Korem 074/Warastratama, belum lama ini.

Namun demikian, putra sulung Presiden Jokowi itu mengapresiasi dukungan publik yang diberikan kepadanya. Semua saran dan masukan akan diterimanya. 

"Semua masukan dari warga kami tampung, tetapi saya fokus dulu di Solo. Kita lihat saja, masih lama," katanya

Terkait pertemuannya dengan HIPMI di Jakarta beberapa waktu lalu, Gibran menuturkan pertemuan itu hanya membahas soal UMKM. 

Hipmi blak-blakan meminta Gibran maju di Pilkada DKI Jakarta 2024. Jawaban wali kota Surakarta itu tak berubah, tetapi...
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News