Pratama Arhan & Alfeandra Dewangga Dilirik Klub Luar Negeri, PSIS Semarang Buka Suara

Senin, 03 Januari 2022 – 18:30 WIB
Pratama Arhan & Alfeandra Dewangga Dilirik Klub Luar Negeri, PSIS Semarang Buka Suara  - JPNN.com Jateng
Bek kiri timnas Indonesia Pratama Arhan melakukan selebrasi setelah membobol gawang Malaysia. Foto: PSSI

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga dikabarkan masuk dalam radar klub-klub luar negeri setelah bermain apik membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020.

Keduanya merupakan pamain asal PSIS Semarang yang hingga kini belum habis masa kontraknya. 

General Manager PSIS Semarang Wahyoe ‘Liluk’ Winarto merespons baik mengenai kabar yang santer berhembus ke publik. 

Pria yang akrab disapa Liluk mengaku bangga dan mendukung penuh pemainnya untuk menempuh karir yang lebih tinggi.

"Kami bangga, jika pemain PSIS menjadi incaran klub-klub luar negeri," kata Liluk kepada JPNN.com, Senin (3/1).

Ia tak menyesali anak didiknya akan digaet oleh klub luar negeri.

Baginya, hal itu membuktikan jika Laskar Mahesa Jenar memiliki pemain yang luar biasa.

"Saya tidak salah memilih anak ini bergabung dengan PSIS hingga dilirik klub luar negeri," imbuhnya.

PSIS Semarang merespon santernya kabar Pratama Arhan dan Alfeandra Dewangga yang dilirik klub-klub luar negeri. Begini responsnya.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News