Seorang ASN Dinas Kesehatan Temanggung Hilang 5 Hari di Gunung Merbabu

Kamis, 24 April 2025 – 22:30 WIB
Seorang ASN Dinas Kesehatan Temanggung Hilang 5 Hari di Gunung Merbabu - JPNN.com Jateng
Bupati Temanggung Agus Setyawan mengunjungi keluarga pendaki Gunung Merbabu yang hilang. ANTARA/HO - Pemerintah Kabupaten Temanggung

jateng.jpnn.com, TEMANGGUNG - Di tengah dinginnya kabut Gunung Merbabu yang tak bersahabat, harapan masih menyala untuk Sugeng Parwoto (50).

Dia adalah aparatur sipil negara (ASN) di Dinas Kesehatan Kabupaten Temanggung yang hilang saat mengikuti agenda pembersihan jalur pendakian di Blok Timboa, Gunung Merbabu.

Bupati Temanggung Agus Setyawan mengajak seluruh masyarakat untuk turut mendoakan keselamatan Sugeng yang sudah lima hari belum kembali.

Dalam rapat koordinasi di Kantor Kesbangpol, Kamis (24/4), dia menegaskan bahwa upaya pencarian terus dilakukan secara intensif oleh Tim SAR Gabungan.

"Kami sedang dalam masa prihatin. Kawan kita, Mas Sugeng, masih belum ditemukan. Mohon doa seluruh warga Temanggung agar pencarian ini segera membuahkan hasil," ujar Bupati Agus dengan nada penuh harap.

Sugeng bukan mendaki untuk rekreasi. Dia dikenal sebagai bagian dari komunitas pecinta alam yang rutin membersihkan jalur dan situs di Merbabu.

Namun, sejak Minggu (20/4), pria asal Temanggung ini tak kunjung kembali. Terakhir, sinyal ponselnya terlacak di antara Pos 2 dan Pos 3, tetapi ketika titik itu disisir, hasilnya nihil.

Sang istri yang kini menunggu di Kartasura, hanya bisa berharap. Tim pencari dari BPBD, Dinas Kesehatan, dan relawan-relawan Temanggung, telah berhari-hari berjibaku dengan kabut tebal, hujan gunung, dan medan yang terjal.

Seorang ASN dari Dinas Kesehatan Temanggung sudah lima hari dinyatakan hilang di Gunung Merbabu.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng
JPNN.com WhatsApp

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News