BPS Catat Inflasi Jawa Tengah Capai 0,20 Persen pada Juli 2023

Selasa, 01 Agustus 2023 – 15:25 WIB
BPS Catat Inflasi Jawa Tengah Capai 0,20 Persen pada Juli 2023 - JPNN.com Jateng
Tangkapan laman Youtube BPS Jateng saat Kepala BPS Jateng Dadang Hardiwan menyampaikannperkembangan indeks harga konsumen di Sematang, Selasa (1/8/2023). ANTARA/ I.C.Senjaya

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah mencatat inflasi di provinsi ini sebesar 0,20 persen pada Juli 2023.

Catatan tersebut lebih tinggi dibanding bulan sebelumnya yang sebesar 0,03 persen.

Kepala BPS Jawa Tengah Dadang Hardiwan mengatakan adapun tingkat inflasi Juli 2023 terhadap Juli 2022 (y on y) mencapai 2,86 persen.

Menurut dia, inflasi tersebut terjadi akibat kenaikan harga sebagian besar indeks kelompok pendidikan, kelompok transportasi, serta kelompok makanan, minuman, dan tembakau.

"Penyebab utama inflasi dipicu oleh kenaikan harga angkutan udara, bawang putih, daging ayam, telur ayam, dan cabai merah," katanya, Selasa (1/8).

Dia mengatakan adapun komoditas penahan inflas dipengaruhi penurunan harga bawang merah, cabai rawit, jeruk, tomat, dan telepon seluler.

"Enam daerah utama di Jawa Tengah tempat dilakukan survei indeks harga konsumen seluruhnya mengalami inflasi," jelasnya.

Inflasi tertinggi, kata dia, terjadi di Kota Surakarta yang mencapai 0,31 persen, lebih tinggi dibanding inflasi Jawa Tengah. (antara/jpnn)

Badan Pusat Statistik (BPS) Jawa Tengah mencatat inflasi di provinsi ini sebesar 0,20 persen pada Juli 2023.

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News