Jurgen Klopp Sebut Liverpool Bisa Juara Liga Inggris, Asalkan...

jateng.jpnn.com, LIVERPOOL - Liverpool kini berada di peringkat ketiga klasemen sementara Liga Inggris dengan mengleksi poin 71.
The Reds hanya berjarak dua poin dari pemuncak klasemen sementara, yakni Manchester City dengan 73 poin.
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp meminta tim asuhannya fokus pada enam laga terakhir Liga Inggris karena peluang juara masih terbuka.
Pasalnya, kini Liverpool hanya fokus di perebutan Liga Inggris, karena The Reds tersingkir dari Liga Europa dan Piala FA.
Klopp ingin Liverpool memanfaatkan kelelahan yang dialami tim pemuncak klasemen Manchester City yang harus berlaga dalam Piala FA melawan Chelsea pada Sabtu.
"Saya pikir jika kami memenangkan semua pertandingan, ada peluang bagus untuk menjadi juara. Jika tidak, peluang bagus itu menjadi milik tim lain," kata Klopp, Sabtu (20/4).
Klopp menilai jadwal Liga Inggris yang padat membuat tim-tim unggulan bisa saja kalah dalam laga-laga krusial.
"Siapa sangka Arsenal kalah dari Aston Villa?," kata Klopp menyinggung kekalahan 0-2 Arsenal atas Aston Villa pekan lalu.
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp meminta tim asuhannya fokus pada enam laga terakhir Liga Inggris karena peluang juara masih terbuka.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News