Bareng Keluarga, Gibran Saksikan Laga Pertama Piala AFF U-16 di Stadion Manahan
jateng.jpnn.com, SOLO - Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menonton laga perdana timnas U-16 Indonesia di Stadion Manahan Solo, Jumat (21/6) malam. Gibran menyaksikan langsung pertandingan bersama seluruh anggota keluarganya dan sejumlah tokoh.
Wali Kota Surakarta itu tiba di Stadion Manaham sekiter pukul 20.50 WIB. Dia datang bersama istrinya, Selvi Ananda, dan kedua anaknya, Jan Ethes serta Lembah Manah.
Selain itu, tampak pula Ketua PSSI Erick Thohir., Menpora Dito Ariotedjo, Mangkunegara (MN) X Bhre Tjakhrautomo, dan Ketua DPD Golkar Solo Sekar Tandjung.
Sementara itu, Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang sebelumnya dijadwalkan hadir menonton, batal datang.
Laga perdana timnas Indonesia dalam keikutsertaannya di Piala AFF U-16 2024 berbuah manis.
Berlabel sebagai juara bertahan, skuad asuhan Nova Arianto menang meyakinkan dengan skor 3-0 atas Singapura.
Gol-gol timnas Indonesia dicetak oleh Putu Panji pada menit 39, Evandra pada menti ke-57 lewat titik penalti dan Alberto pada menit ke-86.
Laga kedua Grup A sendiri dijadwalkan akan digelar pada Senin 24 Juni 2024 di Stadion Manahan Solo.
Wakil Presiden terpilih Gibran Rakabuming Raka menonton laga perdana timnas U-16 Indonesia di Stadion Manahan Solo, Jumat (21/6) malam.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News