Sore Ini PSM Makassar Hadapi PSBS Biak, Tavares Singgung Kualitas Pemain Lawan

Sabtu, 18 Januari 2025 – 13:07 WIB
Sore Ini PSM Makassar Hadapi PSBS Biak, Tavares Singgung Kualitas Pemain Lawan - JPNN.com Jateng
PSM Makassar. Foto: Instagram/@psm_makassar

jateng.jpnn.com, BALIKPAPAN - PSM Makassar bersiap menjamu PSBS Biak pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (18/1), kick off pukul 15.30 WIB.

Duel ini menjadi ujian berat bagi Pasukan Ramang, mengingat Tim Badai Pasifik datang dengan kepercayaan diri tinggi setelah mencatat hasil impresif di dua laga terakhir. 

Pelatih PSM Makassar Bernardo Tavares mengakui kekuatan PSBS Biak yang berhasil mengalahkan Dewa United dan menahan imbang juara bertahan Persib Bandung.

“Mereka adalah tim yang bagus. Hasil ini membuktikan kualitas mereka sebagai juara Liga 2 musim lalu,” ujar Tavares.

Meski demikian, PSM juga memiliki catatan positif. Ayam Jantan dari Timur menang 2-1 dalam pertemuan pertama di markas PSBS Biak.

Selain itu, PSM meraih kemenangan beruntun di ASEAN Cup melawan Svay Rieng dan Persis Solo di pekan sebelumnya.

Namun, Tavares mengingatkan timnya untuk tetap fokus. “Kami memiliki jadwal yang padat, sedangkan PSBS Biak mendapatkan hasil-hasil positif dan memiliki pemain-pemain berkualitas. Kami harus berhati-hati,” tambah pelatih asal Portugal ini.

Tavares juga meminta dukungan penuh dari suporter PSM Makassar untuk hadir di stadion. Menurutnya, dukungan langsung dari suporter akan menjadi motivasi tambahan bagi Reza Arya Pratama dan rekan-rekan.

PSM Makassar bersiap menjamu PSBS Biak pada pekan ke-19 BRI Liga 1 2024/25 di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (18/1), kick off pukul 15.30 WIB.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News