Derbi Jateng PSIS Vs Persis Solo: Hanya Suporter Ber-KTP Semarang yang Boleh Masuk Stadion
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Panitia Pelaksana (Panpel) PSIS Semarang memastikan akan menerapkan prosedur pemeriksaan ketat terhadap penonton yang akan hadir di pertandingan Liga 1 Indonesia 2024/2025.
Laga derbi Jawa Tengah itu akan mempertemukan PSIS Semarang melawan Persis Solo yang akan berlangsung di Stadion Jatidiri Semarang pada Senin (20/1).
Ketua Panpel PSIS Agung Buwono menyatakan untuk menjaga keamanan dan ketertiban, setiap penonton yang masuk ke stadion akan diperiksa tiket dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) mereka.
"Kami akan memeriksa tiket dan KTP penonton sebelum mereka memasuki stadion," ungkap Agung.
Menurut Agung, tiket untuk pertandingan kali ini hanya bisa dibeli melalui aplikasi PSISFC+ dan hanya diperuntukkan bagi warga dengan KTP Kota Semarang.
Hal ini dilakukan sebagai upaya untuk membatasi kehadiran pendukung tim tamu, mengingat larangan untuk membawa suporter lawan masih berlaku.
Pemeriksaan akan dilakukan dengan membuka dua pintu masuk di stadion, yaitu di tribun barat sisi selatan dan utara. Setiap penonton akan diperiksa untuk memastikan bahwa nama yang tertera di tiket sesuai dengan identitas yang tercantum di KTP.
Selain itu, pada tiket elektronik yang dimiliki penonton juga terdapat imbauan mengenai larangan-larangan yang harus dipatuhi di stadion, seperti larangan membawa flare, senjata tajam, petasan, serta tindakan rasisme.
Panpel memastikan akan menerapkan prosedur pemeriksaan ketat terhadap penonton yang akan hadir di laga PSIS Semarang vs Persis Solo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News