Menjelang Debat Ketiga, Luthfi-Yasin Mengaku Tidak Ada Persiapan Khusus

Selasa, 19 November 2024 – 18:42 WIB
Menjelang Debat Ketiga, Luthfi-Yasin Mengaku Tidak Ada Persiapan Khusus - JPNN.com Jateng
Calon Gubernur Jawa Tengah nomor urut dua Ahmad Luthfi. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ahmad Luthfi-Taj Yasin Maimoen mengaku tak ada persiapan khusus menjelang Debat Publik Ketiga Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jateng 2024.

Zulkifli, Tim Pakar Paslon Luthfi-Yasin mengatakan secara prinsip persiapan yang dilakukan jelang debat terakhir sama dengan debat-debat sebelumnya.

"Tidak ada persiapan khusus," ujarnya dalam keterangan resminya, Selasa (19/11).

Dalam debat bertajuk "Membangun Sosial Budaya, Pendidikan, Kesehatan, dan Perlindungan untuk Masyarakat yang Sejahtera dan Toleran" itu akan digelar di Muladi Dome, Universitas Diponegoro (Undip) Semarang, Rabu (20/11) malam.

Menurutnya, tema yang akan dibahas dalam debat tersebut sudah seringkali ditemui Luthfi maupun Yasin saat turun ke lapangan bertemu dengan masyarakat Jateng.

Dia bilang persoalan pendidikan, kesehatan, sosial dan budaya sudah sering menjadi pembahasan Luthfi dan Yasin di kabupaten dan kota yang disinggahi.

"Hal itu dijawab dengan program-program yang telah disusun oleh beliau," kata Zulkifli.

Baginya, antara Luthfi maupun Yasin telah mengerti permasalahan Jateng. Pasalnya keduanya telah bertugas lama di Jateng. Dengan begitu, dia yakin Luthfi-Yasin akan memenangkan Pemilihan Gubernur atau Pilgub Jateng 2024.(mcr5/jpnn)

Luthfi-Yasin mengaku tidak ada persiapan khusus menjelang Debat Publik Ketiga Pilgub Jateng.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News