Sekjen PBB Afriansyah Noor Menyarankan Gibran untuk Keluar dari PDIP
jateng.jpnn.com, SOLO - Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Noor menyarankan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka keluar dari PDIP jika dipinang menjadi calon wakil presiden (cawapres).
PBB sendiri telah mengajukan Gibran menjadi bacawapres pendamping Prabowo Subianto.
Pernyataan tersebut diungkapkan Afriansyah setelah membuka event Job Fair Career Expo 2023 di Graha Wisata Niaga, Laweyan, Solo, Selasa (26/09).
Afriansyah mengatakan sebagai kader PDIP, Gibran tidak masalah keluar dari partai berlogo banteng itu jika diminta untuk kepentingan negara.
"Untuk negara dan bangsa kenapa harus takut, tidak boleh takut selagi untuk kepentingan negara," katanya.
Selain Gibran, lanjut dia, PBB yang masuk dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) juga mengusulkan nama Yusril Ihza Mahendra sebagai bacawapres Prabowo Subianto.
Menurut Afriansyah, dua nama itu dipilih PBB mengingat adanya bonus demografi yang dimiliki Indonesia pada 2045.
Dia menjelaskan kondisi saat ini tercatat 65 persen penduduk Indonesia berusia produktif.
Sekjen Partai Bulan Bintang (PBB) Afriansyah Noor menyarankan Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka keluar dari PDIP jika dipinang menjadi cawapres.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News