Gibran Komentari Pidato Megawati yang Menyinggung Putusan MK
Senin, 13 November 2023 – 12:18 WIB
Dalam pidatonya yang diunggah di kanal YouTube PDIP itu, Megawati menyebut kecurangan pemilu mulai terjadi.
"Pemilu yang demokratis, yang jujur, adil, langsung, umum, bebas dan rahasia harus dijalankan tanpa ada kecuali. Rakyat jangan diintimidasi seperti dulu lagi. Jangan biarkan kecurangan pemilu yang akhir ini terlihat sudah mulai akan terjadi lagi," ucap Mega pada Minggu, (12/11),
Di sisi lain, Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming merespons pernyataan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menyebut kecurangan pemilu mulai terjadi. TKN menilai pernyataan Megawati itu tidak masuk akal, karena kampanye Pilpres 2024 belum dimulai.
"Kita tidak bisa mengatakan di mana ada penyelewengan, kampanye saja belum dimulai, kok sudah yang mengatakan ada penyelewengan?" kata Sekretaris TKN Nusron Wahid saat konferensi pers di Jakarta, Minggu (12/11).
Gibran Rakabuming Raka menyarankan Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri agar melapor ke Bawaslu jika merasa ada kecurangan dalam Pemilu 2024.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News