Gibran Kewalahan Tangani Rumah Tidak Layak Huni di Solo, TNI Dilibatkan
Jumat, 21 Januari 2022 – 21:30 WIB
Dandim 0735/Surakarta, Letkol (Inf) Devy Kristiono mengatakan pihaknya sudah merehab 43 rumah yang dibangun dalam tiga tahap.
"Rehabilitasi rumah ini juga dibantu rekan-rekan kami. Ada yang berbentuk barang. Makanya kami agak susah untuk menghitung nilai anggaran untuk bantu rumah warga ini," kata Devy.
Devy menyebut ada beberapa kriteria rumah yang layak mendapatkan bantuan ini, di antaranya rumah yang atapnya bocor, berlantai tanah, serta yeng berdinding bambu.
"Kami selalu berkomunikasi dengan pemilik rumah, apa yang bisa kami bantu," ujarnya. (mcr21/jpnn)
Keberadaan rumah tidak layak huni (RTLH) masih banyak ditemukan di Solo. Gibran sampai harus minta bantuan TNI.
Redaktur : Sigit Aulia Firdaus
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News