Dapat Bonus dari USM, Bagaimana Kelanjutan Pendidikan Dewangga di Sana?

Senin, 10 Januari 2022 – 18:43 WIB
Dapat Bonus dari USM, Bagaimana Kelanjutan Pendidikan Dewangga di Sana? - JPNN.com Jateng
Alfaendra Dewangga Santoso menerima bonus uang tunai sebesar Rp 10 juta dari Universitas Semarang. FOTO: Humas USM

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Bek Timnas Indonesia Alfeandra Dewangga Santoso mendapatkan bonus dari Universitas Semarang (USM).

Pemain yang kini merumput di PSIS Semarang itu mendapatkan bonus uang senilai Rp 10 juta. 

Setelah pulang dari ajang Piala AFF 2020, Rektor USM Dr Supari MT memberikan bonus secara langsung kepada Dewangga yang masih duduk di bangku semester 2 Fakultas Hukum itu.

Supari menyebut torehan prestasi yang diraih Dewangga membela Timnas Indonesia di ajang olahraga bergengsi itu telah membuat bangga kampus dan seluruh masyarakat di tanah air.

"USM sangat bangga atas prestasinya," kata Supari, Senin (10/1).

Ia menyebut pemberian bonus untuk gelandang bertahan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 merupakan bentuk dukungan dari bapak kepada anak.

"Sebuah kasih sayang USM, dan sebuah ungkapan terima kasih kepada Dewangga yang sudah mengharumkan nama Indonesia di kancah dunia," paparnya.

Usai menerima bonus uang tunai, Dewangga yang dikabarkan akan digaet klub luar negeri tetap akan menyelesaikan jenjang perkuliahan di USM.

Alfaendra Dewangga Santoso menerima bonus uang tunai sebesar Rp 10 juta dari USM. Jika dia keluar negeri, bagaimana kelanjutan pendidikan Dewangga?
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News