Siapkan Generasi Unggul 2045, IFSR Perdalam Peran Pendidikan dan Gizi

Jumat, 09 Februari 2024 – 20:38 WIB
Siapkan Generasi Unggul 2045, IFSR Perdalam Peran Pendidikan dan Gizi - JPNN.com Jateng
Diskusi Membangun Generasi Unggul 2045: Peran Pendidikan dalam Merancang Outlook Indonesia yang Berkelanjutan yang digelar Indonesia Food Security Review (IFSR) di Kota Semarang, Jumat (9/2). Foto: Dokumen untuk JPNN

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Indonesia Food Security Review (IFSR) bersama Inklusi Pemuda dan Forum Osis Semarang (FOS) menggelar diskusi berjudul Membangun Generasi Unggul 2045: Peran Pendidikan dalam Merancang Outlook Indonesia yang Berkelanjutan.

Program Manager IFSR Isyraf Madjid mengatakan diskusi ini diharapkan akan menjadi pemicu untuk menanamkan kesadaran sosial dan aksi nyata dalam meningkatkan kondisi pendidikan, sosial, dan ekonomi masyarakat Indonesia.

"Salah satu sorotan utama dari diskusi ini adalah peran penting gizi dalam pertumbuhan dan perkembangan bangsa Indonesia menuju visi negara emas pada tahun 2045," katanya di Semarang, Jumat (9/2).

Isyraf yang telah lama berfokus pada isu-isu gizi dan kesehatan, pada pemaparan materinya menekankan urgensi pentingnya asupan gizi yang cukup bagi perkembangan optimal generasi muda Indonesia.

"Saat ini, kita tidak boleh hanya berbicara tentang membangun infrastruktur fisik, tetapi juga infrastruktur kesehatan, terutama gizi yang memainkan peran krusial dalam menentukan masa depan bangsa. Generasi masa depan kita adalah aset terbesar, dan memastikan bahwa mereka mendapatkan gizi yang cukup dan berkualitas adalah investasi terbaik yang dapat kita berikan," kata Isyraf Madjid.

Diskusi tersebut juga menjadi forum bagi berbagai kelompok siswa/siswi, pemuda, akademisi, serta pemangku kepentingan lainnya untuk berbagi gagasan dan pengalaman dalam merancang strategi pendidikan yang lebih inklusif dan berkelanjutan.

Pembicara lainnya, Inisiator Gerakan Inklusi Pemuda Agus Prasetya Wiranto juga membahas isu-isu penting, seperti pemberdayaan perempuan, integrasi teknologi dalam pendidikan, serta pentingnya mendukung kemandirian ekonomi masyarakat.

"Kami berharap bahwa diskusi ini akan menjadi langkah awal yang berarti dalam mendorong perubahan positif dalam masyarakat," katanya.

Indonesia Food Security Review (IFSR) menggelar diskusi Membangun Generasi Unggul 2045. Begini harapan mereka.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia