Hamdalah, Tak Ada Korban Jiwa dalam Adu Banteng Calya Vs Avanza di Sukoharjo

Senin, 27 Mei 2024 – 18:00 WIB
Hamdalah, Tak Ada Korban Jiwa dalam Adu Banteng Calya Vs Avanza di Sukoharjo - JPNN.com Jateng
Ilustrasi kecelakaan di Sukoharjo. FOTO: Dokumen/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SUKOHARJO - Kecelakaan yang melibatkan mobil Toyota Calya dengan Toyota Avanza terjadi di jalan Jendral Sudirman, tepatnya di Dompilan, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo, Senin (27/5) pagi. Kedua mobil tampak ringsek karena beradu banteng di bagian depan.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Sukoharjo Ipda Guntur Setiawan mengatakan kecelakaan terjadi sekitar pukul 06.15 WIB. Kejadian bermula saat mobil Calya berjalan dari arah utara (Solo) menuju ke selatan (Wonogiri). Sementara mobil Avanza parkir di sisi barat menghadap utara.

"Diduga sopir Calya mengantuk, sehingga tidak bisa menguasai laju kendaraannya. Sehingga mobil oleng ke kanan," kata Guntur saat dihubungi, Senin (27/5).

Mobil Calya sempat menabrak water barrier, sebelum berjalan ke lajur arah berlawanan. Mobil tersebut berhenti seusai menabrak mobil Avanza yang tengah parkir.

"Tidak ada korban. Hanya kerugian materiil saja," ucapnya.

Akibat kecelakaan itu, jalan Jendral Sudirman sempat mengalami kemacetan. Pasalnya, saat kejadian terjadi saat jam berangkat kerja. (mcr21/jpnn)

Kecelakaan terjadi di jalan Jendral Sudirman, Kecamatan Bendosari, Kabupaten Sukoharjo yang melibatkan mobil Calya beradu banteng dengan Avanza.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News