Dukung Program Net Zero Emission 2060, CJ Feed & Care Indonesia Pasang PLTS Atap

Rabu, 25 September 2024 – 17:56 WIB
Dukung Program Net Zero Emission 2060, CJ Feed & Care Indonesia Pasang PLTS Atap - JPNN.com Jateng
Direkrut PT Dabin Energy Solution Eric Bae bersama jajaran Direksi Kodeco Hur dan Jeong Hoon Lee. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

Selain di Kabupaten Batang, solar panel PV juga dipasang di pabrik CJ di Lampung, Serang, Banten dan Jombang, Jawa Timur (Jatim). Peresmian di pabrik Kabupaten Batang ini merupakan yang keempat.

"Kami rencananya akan memasang lagi di dua pabrik CJ yang lain, mungkin tahun ini sudah mengurus perizinannya," katanya didampingi Direktur Kodeco Hur dan Jeong Hoon Lee.

Eric menyatakan bahwa komitmen CJ terkait energi hijau sudah terbukti di Korea Selatan yang sudah memasang solar panel sejak 10 tahun terakhir.

"Nantinya enam pabrik CJ di Indonesia akan dipasangi solar panel semua," ujarnya, menyebut pemasangan solar panel di atap termasuk perizinan, butuh waktu hingga satu tahun.

Direktur PT Investasi Hijau Selaras Victor Samuel menyebut total daya listrik PLTS Atap dari empat pabrik CJ mencapai 3,49 MWp. Sistem PLTS Atap yang dipasang di CJ Feed and Care bisa dimonitoring secara online.

"Kami berterima kasih pada PLN Pekalongan proaktif mendukung proyek-proyek PLTS kami. Juga JA solar menyediakan panel surya berkualitas," ujarnya.

Kasi Energi Cabang Dinas Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Wilayah Serayu Utara, Jateng, Tunggul Purwono Adi mendorong penggunaan energi baru terbarukan itu untuk menggantikan energi fosil.

"Bagaimanapun juga bahan bakar fosil akan menipis dan di masa depan, mimpinya adalah energi baru terbarukan," katanya.(mcr5/jpnn)

CJ Feed & Care Indonesia memasang PLTS Atap sebagai dukungan program Net Zero Emission 2060.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News