Insiden Brutal di Porsema UNS: Kiper FEB Injak Pemain FP, Sanksi Berat Menanti

Sabtu, 26 Oktober 2024 – 08:45 WIB
Insiden Brutal di Porsema UNS: Kiper FEB Injak Pemain FP, Sanksi Berat Menanti - JPNN.com Jateng
Aksi tak sportif kiper futsal dalam turnamen antarfakultas Universitas Sebelas Maret (UNS) yang berlangsung di GOR UNS Kentingan, Selasa (22/10). Foto: Tangkapan layar X @drivergojek1923

jateng.jpnn.com, SOLO - Universitas Sebelas Maret (UNS) menyiapkan sanksi terhadap kiper tim futsal Fakultas Ekonomi saat pertandingan di Pekan Olahraga Sebelas Maret (Porsema).

Selain pelaku, Direktur Kemahasiswaan UNS juga menjatuhkan sanksi kepada panitia pelaksaan turnamen futsal antarfakultas itu.

Seperti diketahui, kericuhan sempat mewarnai pertandingan futsal antara Fakultas Ekonomi Bisnis vs Fakultas Pertanian, Selasa (22/10).

Kericuhan dipicu aksi tidak terpuji kiper dari mahasiswa FEB bernama Jonathan Syebat Agung Putra yang menginjak leher pemain Fakultas Pertanian bernama Rofiq Al Fajari Rusmawanto Putro secara sengaja. 

“Bahwa Majelis Kode Etik Mahasiswa (MKEM) UNS akan menegakkan kode etik mahasiswa dalam insiden tersebut dan akan menjatuhkan sanksi kepada pelaku, serta Direktur Kemahasiswaan UNS akan menjatuhkan sanksi kepada panitia Porsema sesuai dengan peraturan yang berlaku di UNS,” kata Agus Riwanto seperti dikutip dari keterangan tertulis yang diterima JPNN, Sabtu (26/10).

Agus mengatakan untuk sanksi saat ini masih dalam proses. Pasalnya, pihak kampus masih melakukan pemeriksaan terhadap pelaku. 

“Sanksi masih dalam proses pemeriksaan,” ucapnya. 

Agus menjelaskan kejadian tersebut bermula ketika tim FP UNS unggul 4-2 atas FEB UNS. Pada tengah-tengah pertandingan berlangsung terjadi benturan antar-pemain yang melibatkan pemain Rofiq.

Universitas Sebelas Maret (UNS) menyiapkan sanksi terhadap kiper tim futsal Fakultas Ekonomi saat pertandingan di Pekan Olahraga Sebelas Maret (Porsema).
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News