1.104 Taruna TNI dan Akpol Resmi Diwisuda: Awal Pengabdian untuk Negeri
jateng.jpnn.com, MAGELANG - Sebanyak 1.104 taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) mengikuti upacara wisuda di Lapangan Saptamarga Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah, Jumat (29/11).
Upacara tersebut menjadi momen penting dalam perjalanan mereka menuju cita-cita menjadi perwira tangguh yang akan mengawal bangsa menuju visi Indonesia Emas 2045.
Para taruna yang diwisuda terdiri atas 430 taruna Akademi Militer, 200 taruna Angkatan Laut, 149 taruna Akademi Angkatan Udara, dan 325 taruna/taruni Akpol.
Mereka telah menyelesaikan pendidikan dasar integratif selama empat bulan, yang dirancang untuk memperkuat sinergi antara TNI dan Polri.
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menegaskan pendidikan dasar integratif bukan sekadar teori, melainkan praktik nyata yang bertujuan membentuk semangat kerja sama antara TNI dan Polri.
"Ini adalah langkah awal membangun institusi yang berpengetahuan, terampil, dan berintegritas, dengan semangat integrasi sebagai fondasi menjaga pertahanan dan keamanan negara," katanya.
Dia juga mengingatkan bahwa perjalanan karier sebagai perwira TNI/Polri memerlukan komitmen tinggi. "Keberhasilan ini adalah modal awal untuk melangkah ke jenjang pendidikan lanjutan. Jadikan semangat dan mentalitas integrasi sebagai landasan kuat meski ditempa di tempat yang berbeda," pesan Jenderal Agus.
Sementara itu, Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo juga memberikan motivasi kepada para taruna untuk terus menempa diri. Dia menekankan pentingnya soliditas sejak dini melalui pendidikan dasar integratif.
Sebanyak 1.104 taruna Akademi TNI dan Akademi Kepolisian (Akpol) mengikuti upacara wisuda di Lapangan Saptamarga Akademi Militer Magelang, Jawa Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News