Lomba Kampung Juara di Demak Kembali Digelar, Total Hadiah Rp1 Miliar

jateng.jpnn.com, DEMAK - Lomba Kampung Juara (LKJ) kembali digelar di Kabupaten Demak pada 2025 ini. Agenda tahunan Dinas Perumahan dan Permukiman (Dinperkim) Kabupaten Demak ini dalam rangka mengurangi kawasan kumuh, di samping tentunya untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui lingkungan yang sehat, bersih dan estetik.
Bupati Demak Eisti’anah menjelaskan lomba ini merupakan inisiatif untuk memberdayakan kampung-kampung yang sebelumnya kumuh agar dapat ditata dengan baik.
“Kami berharap lomba ini tidak hanya menjadikan kampung terlihat baik saat dinilai, tetapi juga dapat berkelanjutan. Dengan menata daerah yang kumuh, kesehatan masyarakat juga akan meningkat,” kata bupati, Kamis (13/03).
LKJ Demak 2025 memasuki tahun ke-7. Diharapkan semua elemen terlibat dan turut berpartisipasi , mulai dari camat, kepala desa, hingga semua anggota masyarakat turut berpartisipasi aktif.
“Kegiatan ini bukan hanya sekadar lomba, tetapi juga memberikan apresiasi berupa kegiatan pembangunan bagi kampung-kampung yang berhasil,” imbuh bupati.
Meskipun sudah berlangsung beberapa tahun, Bupati tetap optimis akan hasil yang dicapai.
“Membangun itu lebih mudah daripada memelihara atau mengembangkan. Namun, kami melihat bahwa daerah-daerah yang sudah menjadi juara mampu mempertahankan keberhasilannya,” yakin bupati.
Plt. Kepala Dinperkim Demak Nanang Tasunar menjelaskan bahwa LKJ bertujuan mendorong masyarakat mengembangkan pola hidup bersih, sehat, dan peduli lingkungan.
Lomba Kampung Juara (LKJ) kembali digelar di Kabupaten Demak pada 2025 ini, total hadiah capai Rp1 miliar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News