24 Titik Rawan Kemacetan di Solo Selama Masa Mudik Lebaran 2022, Catat!

Kamis, 28 April 2022 – 19:37 WIB
24 Titik Rawan Kemacetan di Solo Selama Masa Mudik Lebaran 2022, Catat! - JPNN.com Jateng
Polresta Surakarta telah memetakan titik rawan kemacetan di Solo selama masa mudik Lebaran 2022. Ilustrasi foto: Romensy Augustino/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - H-5 Lebaran 2022, pemudik di Solo, Jawa Tengah, mulai memadati sejumlah ruas jalan kota, Kamis (28/4).

Satlantas Polresta Surakarta mencatat adanya peningkatan arus lalu lintas yang terjadi di jalan-jalan dan pusat angkutan umum.

"Sekitar 28.000 pemudik sudah masuk ke Kota Solo," ungkap Kapolresta Surakarta Kombes Pol Ade Safri Simanjuntak di Benteng Vastenburg Solo.

Pemantauan arus lalu lintas telah dilakukan oleh pihak Polresta Surakarta sebelum masuk masa arus mudik Lebaran, yakni pada 22 - 27 April 2022.

Ada tiga 3 indikator yang dijadikan acuan untuk mengidentifikasi kedatangan pemudik, yakni arus lalu lintas dalam kota, arus mudik di terminal Tirtonadi Solo, dan arus mudik di 3 stasiun, yakni stasiun Solo Solo Balapan, Stasiun Purwosari dan Stasiun Jebres.

Kombes Ade mengatakan peningkatan arus mudik dalam kota mencapai 24 persen dari hari biasa.

Dalam kondisi arus lalu lintas normal biasanya hanya ada 450.550 kendaraaan, sedangakan pada H-5 ini mencapai 550.544 kendaraan.

"Peningkatan itu terjadi pada pukul 15.00 WIB hingga menjelang buka puasa," jelas Kapolres.

Polresta Surakarta telah memetakan titik rawan kemacetan di Solo selama masa mudik Lebaran 2022. Simak selengkapnya.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News