Banjir Bandang di Pati, 2 Lokasi Ini Kena Dampak Paling Parah

Kamis, 14 Juli 2022 – 18:54 WIB
Banjir Bandang di Pati, 2 Lokasi Ini Kena Dampak Paling Parah - JPNN.com Jateng
Banjir menggenangi salah satu jalan di Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Kamis (14/7). Foto: Dokumentasi warga untuk JPNN

jateng.jpnn.com, PATI - Hujan intensitas lebat menjadi penyebab utama banjir bandang yang menerjang hampir seluruh Kecamatan Pati, Kabupaten Pati, Kamis (14/7).

Waduk Seloromo tak mampu menampung air akibat derasnya guyuran hujan di Pegunungan Muria bagian timur, Rabu (13/7) malam.

"Iya, ini karena ada limpahan air dari Waduk Gembong tadi malam," kata Komandan Search And Rescue (SAR) Kabupaten Pati David Setiawan.

Kondisi Waduk Seloromo yang meluap membuat air mengalir deras ke sungai-sungai di bawahnya hingga menggenangi wilayah Pati Kota.

"Pembuangan bagian utara tadi malam 40 sentimeter, secara otomatis masuk ke kali-kali yang ada di bawahnya sampai ke Pati," kata Operator Waduk Seloromo Susanto.

Sekitar pukul 03.00 WIB air tiba di permukiman warga, baru kemudian siang harinya atau sekira pukul 12.00 WIB air bah mulai surut.

"Alirannya lumayan deras. Saat ini aliran sudah mulai stabil," ujarnya.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Pati Martinus Budi Presetya belum bisa memastikan jumlah warga yang terdampak banjir bandang.

Satu kecamatan di Pati, terdampak banjir bandang. Namun, dua lokasi inilah yang paling parah.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News