Kendala Pemadaman Kebakaran Pabrik di Mranggen, Mobil Damkar Sempat Terjebak Macet

Jumat, 22 Juli 2022 – 03:00 WIB
Kendala Pemadaman Kebakaran Pabrik di Mranggen, Mobil Damkar Sempat Terjebak Macet - JPNN.com Jateng
Kebakaran Pabrik Saprotan di Jalan Raya Semarang - Purwodadi, Desa Bandungrejo, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Kamis (21/7). FOTO: Instagram @infokejadiandemak.

jateng.jpnn.com, DEMAK - Tim pemadam kebakaran masih berjibaku melakukan pemadaman api yang menghanguskan Pabrik Saprotan Utama, Jumat (22/7) dini hari.

Pemadam terus berupaya menjinakkan api besar yang melahap pabrik pupuk di Jalan Raya Semarang- Purwodadi, Desa Bandungrejo, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak sejak Kamis (21/7).

"Upaya pemadaman dilakukan dari Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Demak, dan Damkar Kota Semarang," kata Kepala Kepolisian Resor (Kapolres) Demak AKBP Budi Adhy Buono di lokasi kejadian.

Pihaknya menyebut ada kendala dalam proses pemadaman kebakaran lantaran sejumlah armada yang dikirim terjebak macet perbaikan Jembatan Wonokerto.

"Alhamdulillah sudah mulai padam, tadi terkendala pembangunan Jembatan Wonokerto di Pantura," ujarnya.

Kepala Bidang (Kabid) Operasional dan Penyelamatan Damkar Kota Semarang Trijoto Poejo Sakti menyebut sekitar 25 personel dan sejumlah armada mobil pemadam dikerahkan lokasi kejadian.

"Kami turunkan 4 unit perbantuan untuk pemadaman pabrik di Mranggen, Demak," kata Trijoto.

Seperti diberitakan sebelumnya, kebakaran hebat melanda Pabrik Pupuk Saprotan Utama di Jalan Raya Semarang-Purwodadi, Desa Bandungrejo, Kecamatan Mranggen, Kabupaten Demak, Kamis (21/7).

Polisi ungkap kendala yang terjadi saat melakukan pemadaman kebakaran pabrik di Mranggen, mobil Damkar Demak sempat terjebak macet.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News