Hendi: Minta Doanya untuk Keselamatan Pegawai Bapenda Semarang yang Hilang
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pegawai negeri sipil (PNS) Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Semarang Paulus Iwan Boedi Prasetjo (51), hingga kini belum ditemukan. Iwan hilang sejak Rabu (24/8) pagi, setelah berpamitan kepada keluarga untuk berangkat kerja.
Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi meminta seluruh warga Kota Semarang turut mendoakan agar pegawai Bapenda tersebut segera ditemukan dalam keadaan sehat.
"Mudah-mudahan segera ada titik terang. Mohon doanya," katanya, Jumat (2/9).
Pria yang akrab disapa Hendi itu menyatakan aparat kepolisian tengah mendalami kasus hilangnya PNS eselon IV tersebut.
"Laporan kehilangan telah sampai ke bagian Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polrestabes Semarang," ungkapnya.
Kehilangan itu, lanjut dia, dilaporkan langsung oleh pihak keluarga. Sementara itu, Bapenda Kota Semarang terus menjalin koordinasi dengan pihak kepolisian.
"Saya sendiri juga sempat menelepon Pak Kapolrestabes," kata Hendi, Jumat (2/9).
Dari hasil komunikasi dengan pimpinan tertinggi kepolisian di Kota Semarang, pihaknya menyatakan polisi tengah bekerja mendalami hilangnya PNS eselon IV tersebut.
Hendi meminta masyarakat Semarang untuk mendoakan keselamatan pegawai Bapenda yang hilang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News