Mendag Zulhas Jamin Kebutuhan Pokok Aman Selama Nataru 2022

Jumat, 02 Desember 2022 – 20:33 WIB
Mendag Zulhas Jamin Kebutuhan Pokok Aman Selama Nataru 2022 - JPNN.com Jateng
Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan bersama Menteri BUMN Erick Thohir di Pasar Rasamala, Banyumanik, Kota Semarang. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan menjamin pasokan kebutuhan pokok selama Natal dan Tahun Baru (Nataru) tersedia.

Zulhas menyebut stok kebutuhan pokok menjelang Nataru cukup aman. Dia optimistis setelah meninjau Pasar Rasamala, Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah, Selasa (2/12).

"Stok semua cukup, ketersediaan dijamin ada, beras, kedelai, cabai, telur, ayam semua ada," katanya sesuai meninjau harga kebutuhan pokok menjelang Nataru di Pasar Rasamala.

Pihaknya menyebut harga kebutuhan pokok terjamin aman dengan grafik inflasi yang cenderung menunjukkan penurunan pada bulan ini.

"Secara keseluruhan inflasi kita turun, bulan ini 5,42 persen, kemarin triwulan tiga 5,72 persen," tuturnya.

Walau begitu, pria yang akrab disapa Zulhas itu mengaku telah memiliki strategi untuk menangkal kenaikan bahan pokok di seluruh Indonesia.

"Kalau harga naik di atas 5 persen apalagi 10 persen, nanti pemerintah daerah turun menekan kenaikan," kata Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) tersebut.

Jika terpantau terjadi kenaikan harga, menurutnya, pemerintah daerah akan bertugas menanggung supaya stabil lagi,

Menteri Perdagangan Zulhas menjamin selama Nataru 2022 kebutuhan pokok aman dan terkendali.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News