Menjelang Ramadan, Harga Cabai Rawit Merah di Purwokerto Melambung

Sabtu, 18 Maret 2023 – 13:48 WIB
Menjelang Ramadan, Harga Cabai Rawit Merah di Purwokerto Melambung - JPNN.com Jateng
Ilustrasi - Cabai merah di pasa tradisional. Foto: Romensy Augustino/JPNN.com

Menurut dia, hingga saat ini harga cabai merah besar dan cabai merah keriting masih bertahan di kisaran Rp 40.000/kg, sedangkan cabai rawit hijau Rp 45.000/kg.

"Demikian pula dengan harga komoditas lainnya masih relatif stabil. Hanya cabai rawit merah yang melonjak," katanya.

Sementara itu Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Dinperindag) Kabupaten Banyumas Titik Puji Astuti mengakui harga cabai rawit merah mengalami lonjakan secara bertahap.

Menurut dia, kenaikan harga cabai rawit merah terjadi karena adanya permintaan dari konsumen meningkat, sedangkan pasokannya minim.

"Namun, untuk harga komoditas lainnya masih stabil dan semoga tetap terkendali hingga Ramadan dan Lebaran," katanya. (antara/jpnn)

Menjelang Ramadan 2023, harga cabai rawit merah di pasar tradisional Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, mencapai Rp 72.500 per kilogram.

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News