Gudang Kampus AKBARA Solo Terbakar, 3 Unit Damkar Dikerahkan

Senin, 03 April 2023 – 18:59 WIB
Gudang Kampus AKBARA Solo Terbakar, 3 Unit Damkar Dikerahkan - JPNN.com Jateng
Terjadi kebakaran di gudang kampus AKBARA Solo pada Senin (3/4/2023) siang, 3 unit mobil damkar dikerahkan. Foto: Dokumentasi untuk JPNN.

jateng.jpnn.com, SOLO - Gudang lantai 3 kampus Akademi Tekhnologi Bank Darah (AKBARA) terbakar, Senin (3/04) siang, sekitar pukul 13.15 WIB. 

Beruntung api dapat dipadamkan, sehingga tidak meluas den menimbulkan kerugian lebih banyak.

Menurut Pembina Yayasan Akbara Solo Sumartono Hadinoto, api tiba-tiba muncul di gudang kecil lantai 3 dekat kamar mandi sekitar pukul 13.15 WIB. Kebakaran hanya terjadi di ruang kecil berukuran 2x4,5 meter itu saja. 

"Isinya kertas-kertas saja. Bukan dokumen-dokumen penting," jelasnya.

Kebakaran tersebut, lanjut Sumartono, tidak menggangu jalannya aktivitas perkuliahan. Mahasiswa tetap mengikuti kelas seperti biasa.

"Tadi tidak sampai satu jam sudah padam. Belum tahu pemicunya apa. Keriguannya juga sedikit sekali," ungkapnya.

Kepala Dinas Pemadam Kebakaran (Kadamkar) Sutarjo mengatakan sebanyak 3 unit mobil kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api.

Kemudian tim pemadam menyemprotkan air dari luar. Beberapa petugas juga masuk ke dalam gudang untuk memandu penyemprotan. 

Terjadi kebakaran di gudang kampus AKBARA Solo pada Senin (3/4/2023) siang. 3 unit mobil damkar dikerahkan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News