Fakta Baru Kasus Pembuangan 97 Bangkai Kambing di Semarang, Ternyata
jateng.jpnn.com, KABUPATEN SEMARANG - Kapolres Semarang AKBP Yovan Fatika mengungkapkan fakta baru kasus pembuangan puluhan bangkai kambing di Kali Serang di Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.
Bangkai yang telah ditemukan sebanyak 97 kambing. Menurut dia, modus pembuangan 97 bangkai kambing ke aliran Kali Serang tersebut sudah diketahui.
Dia menuturkan satu terduga pelaku yang informasinya ikut membantu membuang bangkai ke sungai telah diamankan.
Kapolres menjelaskan bangkai kambing tersebut diduga dibuang oleh oknum penyedia jasa pengiriman ternak asal Sumatera.
Bangkai yang dibuang tersebut, kata dia, diduga mati saat perjalanan dari Sumatera.
"Pelaku yang diamankan ini dimintai tolong untuk membuang bangkai kambing tersebut," katanya, Kamis (23/6).
Saat ini, lanjut dia, masih ada pelaku lain yang diburu, termasuk otak yang memerintahkan pembuangan bangkai tersebut.
Sementara itu, Kepala Dinas Pertanian, Perikanan, dan Pangan (Dispertanikap) Kabupaten Semarang, Wigati Sunu sedang berkoordinasi dengan Dinas Lingkungan Hidup setempat untuk mengantisipasi pencemaran air.
Polisi mengungkapkan fakta baru kasus pembungan 97 bangkai kambing di Kali Serang Semarang. Satu terduga pelaku sudah diperiksa.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News