Shin Tae-yong Puas dengan Performa Timnas Indonesia di Piala Asia

Senin, 29 Januari 2024 – 11:03 WIB
Shin Tae-yong Puas dengan Performa Timnas Indonesia di Piala Asia - JPNN.com Jateng
Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Klok (tengah) bersama rekannya melambaikan tangan ke suporter setelah kalah dari Timnas Australia seusai pertandingan babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar, Minggu (28/1/2024). Indonesia kalah dari Australia dengan skor 0-4. ANTARAFOTO/Yusran Uccang/nym.

Dari empat pertandingan tersebut, Indonesia hanya meraih satu kemenangan atas Vietnam. Sedangkan tiga pertandingan lainnya berakhir kekalahan.

Shin melihat kualitas Irak, Jepang, dan Australia memang sudah jauh di atas skuad asuhannya. Menurutnya gaya permainan ketiga negara tersebut berbeda, yang menjadi bahan pembelajaran baru bagi timnas Indonesia.

"Mereka punya gaya permainan yang beda. Saya belajar banyak hal dari mereka. Selain itu, ada Iran dan Korea. Saya rasa kelima tim itu yang akan bersaing sengit untuk menjadi juara," papar Shin.

Namun dengan keberhasilan timnas mencapai babak 16 besar, paling tidak mendapat hasil positif dengan naik peringkat ke posisi 142 atau melonjak lima angka dari semula 147 FIFA. (antara/jpnn)

Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong tetap puas dengan performa pemainnya selama di ajang Piala Asia 2023.

Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja

Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News