Gabung Timnas U-23 Indonesia, Dewangga Punya Harapan Besar
"Kalau misi saya sendiri mau, nantinya saya main atau tidak, yang penting Indonesia bisa tembus olimpiade. Itu saja," ungkapnya.
Meski hanya punya waktu dua hari untuk persiapan sekaligus adaptasi, Dewangga yakin tidak akan mengalami kendala.
Sebab, Dewangga sudah pernah bersama dengan sebagian besar pemain di timnas U-23 Indonesia, terutama yang menjadi bagian dari tim nasional di SEA Games 2023.
"Ya, paling beberapa ada yang baru. Cuma enggak terlalu susah untuk adaptasi," tukas Dewangga.
Garuda Muda harus menjalani playoff Olimpiade 2024 setelah kalah oleh Irak dalam laga perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024. Sementara itu, Guinea berstatus tim peringkat empat Piala Afrika U-23 2023. (JPNN)
Pemain PSIS Semarang Alfeandra Dewangga merupakan pemain tambahan yang dipanggil Shin Tae-yong untuk memperkuat timnas U-23 Indonesia.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News