Persis Solo Punya Modal Besar untuk Melawan PSIS Semarang, Yakin Menang

Sabtu, 17 Agustus 2024 – 10:25 WIB
Persis Solo Punya Modal Besar untuk Melawan PSIS Semarang, Yakin Menang - JPNN.com Jateng
Skuad Persis Solo dalam laga perdana Liga 1 2024/2025 melawan PSM Makassar di Stadion Batakan, Balikpapan, Sabtu (10/8). Foto: Media Officer Persis Solo

jateng.jpnn.com, SOLO - Persis Solo akan menghadapi PSIS Semarang dalam laga peka ke-2 Liga 1 2024/2025 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (17/8) malam.

Laga yang bertajuk derbi Jateng itu tentunya penuh dengan adu gengsi dan persaingan ketat dua wakil Jawa Tengah di Liga 1.

Pelatih Persis Solo Milomir Seslija optimistis timnya mampu memenangai laga derbi Jateng,

Hal tersebut diuntukan dengan tampilnya Persis Solo di kandang sendiri di hadapan ribuan suporter fanatiknya.

Selain itu, Laskar Sambernyawa juga tentunya terlecut untuk melanjutkan tren kemenangan atas PSIS yang dicatat di BRI Liga 1 2023/24.

Dari dua pertemuan kedua tim, Persis mampu unggul 2-0 baik saat laga kandang juga laga tandang.

“Saya sudah paham tentu banyak suporter yang menantikan derbi ini. Kami sudah siapkan tim dengan baik untuk dapat poin. Termasuk siapkan analisis dan juga siapkan tim dengan baik pula,” katanya.

Milo, sapaan akrabnya, mengaku senang karena laga lawan PSIS nanti akan dimainkan di stadion Manahan yang akan dipenuhi suporter Persis Solo.

Persis Solo akan menghadapi PSIS Semarang dalam laga peka ke-2 Liga 1 2024/2025 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (17/8) malam.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News