Awal yang Manis Persis Solo Youth di Laga Perdana Liga 1 EPA

Rabu, 02 Oktober 2024 – 09:15 WIB
Awal yang Manis Persis Solo Youth di Laga Perdana Liga 1 EPA - JPNN.com Jateng
Persis Youth berhasil catatkan poin sempurna pada pekan pembuka EPA 2024/2024. Foto: Tim Media Persis

jateng.jpnn.com, SOLO - Persis Solo Youth mengawali laga laga pembuka Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2024/2025 pada 28-29 September di Stadion Mini Surakarta dengan meraih kemenangan.

Kmpetisi musim yang dihelat untuk 3 kelompok usia (U-16, U-18, dan U-20) ini, Persis Youth tergabung di Grup B bersama PSS Sleman, Borneo FC, Persib Bandung, PSIS Semarang, dan Arema FC.

Pada laga pembuka tersebut, Persis Solo berhasil sapu bersih semua laga di 3 kelompok usia.

Persis Solo U-16 meraih kemenangan 3-1 dan 2-1, U-18 berhasil unggul 3-0 dan 2-1, sementara U-20 mencatatkan kemenangan 4-3 dan 2-1 dari PERSIB Bandung.

Direktur Teknik Akademi Danur Dara mengungkapkan apresiasi untuk para penggawa dan memberikan beberapa catatan evaluasi.

“Alhamudlillah kami berhasil meraih hasil maksimal di semua kelompok usia pada dua hari ini," katanya di Solo, Rabu (2/10).

Dia menyebutkan laga-laga tersebut bukan hal yang mudah, karena berhadapan dengan akademi Persib yang diisi pemain terbaik Jawa Barat.

Namun, Danur mengapresiasi perjuangan timnya yang bekerja keras dengan mengikuti intruksi pelatih.

Persis Solo Youth mengawali laga laga pembuka Elite Pro Academy (EPA) Liga 1 2024/2025 pada 28-29 September di Stadion Mini Surakarta dengan meraih kemenangan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News