Menang atas Surabaya Samator, Bhayangkara Presisi Melangkah ke Final Proliga 2025

Farhan menegaskan tekadnya membawa Bhayangkara ke grand final di Yogyakarta dengan menyapu bersih dua laga tersisa.
Di kubu lawan, Manajer Surabaya Samator Hadi Sampurno menilai minimnya jam terbang pemain muda menjadi penyebab kekalahan.
Dia mengakui kelemahan pada receive menghadapi servis tajam Bhayangkara menjadi pekerjaan rumah untuk laga sisa.
''Sebenarnya kami bisa mengimbangi permainan Bhayangkara. Begitu mereka melakukan jump serve yang tajam, recieve kami masih kedodoran. Ini menjadi PR bagi kami untuk laga sisa di Solo,'' ujarnya.
Pemain muda mereka Tedi Oka Syahputra menegaskan pentingnya pengalaman ini untuk perkembangan tim. "Lawan terberat kami sebenarnya diri sendiri. Kekalahan ini jadi pelajaran berharga," tuturnya.(wsn/jpnn)
Kemenangan ini menempatkan mereka di posisi kedua klasemen sementara dengan tujuh poin di bawah Jakarta LavAni Livin Transmedia.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News