Di Stadion Jatidiri, Pemain PSIS Menjalani Tes Fisik Seusai Libur Kompetisi

Selasa, 17 Mei 2022 – 18:30 WIB
Di Stadion Jatidiri, Pemain PSIS Menjalani Tes Fisik Seusai Libur Kompetisi  - JPNN.com Jateng
Pemain PSIS Semarang lakukan tes fisik di Stadion Jatidiri, Selasa (17/5). Foto: Psis.co.id

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Para pemain PSIS Semarang mulai menggelar rangkaian latihan jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2022/2023.

Pelatih fisik PSIS Semarang Afif Prasetiwan mengatakan dalam latihan kali ini para pemain yang sudah kembali bergabung ke dalam tim.

Mereka menjalani tes fisik untuk mengetahui kondisi seusai menikmati libur kompetisi.

"Tes fisik ini untuk mengetahui kondisi pemain seusai libur kompetisi," katanya, Selasa (17/5).

Beberapa tes fisik yang dijalani Hari Nur Yulianto dan kawan-kawan tersebut antara lain tes kekuatan, ketahanan, kecepatan, kegesitan, dan fleksibilitas.

Afif menyebut hasil tes ini nanti akan menjadi dasar penentuan porsi latihan bagi para pemain.

"Untuk mengetahui level fisik pemain dan program latihan yang disesuaikan," katanya.

Hasil observasi awal, menurut dia, fisik para pemain PSIS masih relatif baik seusai libur kompetisi.

Para pemain PSIS Semarang mulai menggelar rangkaian latihan jelang bergulirnya kompetisi Liga 1 2022/2023.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News