Inilah Target Borneo FC di Liga 1 Indonesia 2023/2024
jateng.jpnn.com, SAMARINDA - Klub kebanggan Samarinda, Borneo FC mengakhiri kompetisi musim lalu dengan menempati posisi empat besar klasemen Liga 1 Indonesia 2022/2023.
Pelatih Borneo FC Pieter Huistra mengatakan target timnya pada musim ini membidik posisi lebih baik dibanding musim lalu.
"Musim lalu Borneo FC mengakhiri kompetisi di posisi empat besar. Bagi Borneo FC ini menjadi pencapaian tertinggi yang pernah diraih. Kami bangga akan hal itu tetapi saya tetap ambisius," tegas Pieter, Selasa (20/6).
Pelatih asal Belanda itu mengatakan dukungan penuh dari manajemen dan suporter membuat dirinya yakin jika Borneo FC mampu bersaing pada kompetisi Liga 1 2023/2024.
"Kami selalu ingin meraih hal yang lebih tinggi dan selalu melihat peluang untuk bisa berkembang. Jadi, kami juga mempunyai harapan tinggi untuk musim depan," tegas Pieter.
Borneo FC percaya diri menatap kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/2024 setelah melakukan persiapan matang ditambah komposisi skuad yang mumpuni.
Baca Juga:
Skuad Pesut Etam tercatat telah memperkenalkan seragam anyar mereka pada acara peluncuran tim, Minggu (18/6), dan turut melakoni laga uji coba menghadapi tim Liga 2 Indonesia Persijap Jepara yang berakhir untuk kemenangan Borneo FC dengan skor 2-1.
Borneo FC pada kompetisi mendatang tercatat berkekuatan 34 pemain termasuk beberapa penggawa anyar asing seperti Jele Goselink, Leo Lelis, Win Naing Tun, dan Silverio Junio. (antara/jpnn)
Borneo FC siap bertarung dan bersaing pada kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2023/2024. Ini target yang ingin dicapai Pesut Etam.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News