Hadapi Bali United di Kandang, PSIS Harus Berhati-hati
jateng.jpnn.com, SEMARANG - PSIS Semarang akan menghadapi Bali United dalam laga pekan ke-11 Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (2/9).
Pada laga ini, PSIS Semarang wajib berhati-hati dengan kekuatan Bali United.
"Kami akan menghadapi tim dengan pelatih yang bagus dan pemain dengan kemampuan individual yang bagus," kata Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius di Semarang, Jumat (1/9).
Dia meminta pemain tampil kompak dalam permainan terbuka dan lebih berhati-hati saat berada di kotak penalti.
"Kurangi kesalahan di kotak penalti. Terkadang kita bisa setuju atau tidak setuju dengan keputusan wasit," ujarnya.
PSIS Semarang saat ini menempati peringkat tujuh di klasemen sementara Liga 1 dengan 15 poin dan Bali United berada di peringkat ketiga klasemen sementara dengan 17 poin.
Baca Juga:
Sementara itu, pelatih Bali United Stefano Cugurra menargetkan anak asuhnya bisa mencuri poin saat bertandang ke kandang PSIS Semarang untuk mengamankan peringkat tiga besar di klasemen sementara.
"Sekarang kami punya posisi bagus, mudah-mudahan bisa bermain bagus dan memperoleh poin untuk mempertahankan posisi di klasemen," katanya. (antara/jpnn)
PSIS Semarang akan menghadapi Bali United dalam laga pekan ke-11 Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Jatidiri Semarang, Sabtu (2/9).
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News