Rans FC Punya Rekor Mentereng, Persis Solo Yakin Menang? Respons Medina Mengejutkan
"Kami sudah berlatih. Karena ini adalah laga tandang, tim harus fokus pada pertandingan nanti," ujar pelatih asal Meksiko itu.
Persis Solo memang mempunyai catatan gemilang kontra Rans FC pada musim lalu, tetapi kali ini Medina harus waspada.
"Rans musim ini adalah tim yang berbeda. Mereka memiliki pemain baru, gaya permainan baru dan kuat saat bertahan. Kami akan tetap berusaha untuk meraih kemenangan," ujarnya.
Sementara itu, pemain Persis Solo Arapenta Poerba menyatakan bahwa dia dan rekan-rekannya akan berusaha untuk mengamankan poin penuh pada laga nanti.
"Tim dan seluruh pemain dalam keaadan siap. Kami harus tetap memberikan gaya permainan sesuai identitas Laskar Sambernyawa dan berusaha meraih tiga poin pada laga nanti," ungkapnya. (JPNN)
Medina sebut permainan Rans FC pada musim ini jauh berbeda dengan musim lalu. Oleh karena itu, Persis Solo wajib punya strategi jitu.
Redaktur & Reporter : Danang Diska Atmaja
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News