Didampingi Istri & Kedua Anaknya, Hendrar Prihadi Siap Tancap Gas Maju Pilgub Jateng

Kamis, 30 Mei 2024 – 12:55 WIB
Didampingi Istri & Kedua Anaknya, Hendrar Prihadi Siap Tancap Gas Maju Pilgub Jateng - JPNN.com Jateng
Hendrar Prihadi menyerahkan formulir pendaftaran calon gubernur di Kantor DPD PDI Perjuangan Jateng. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Mantan wali kota Semarang, Hendrar Prihadi -biasa disapa Hendi menyatakan kesiapannya maju dalam pemilihan gubernur dan wakil gubernur atau Pilgub Jawa Tengah.

Kemantapan itu terlihat ketika dirinya menyerahkan berkas formulir pendaftaran calon gubernur (cagub) di Kantor DPD PDI Perjuangan Jawa Tengah (Jateng), Kamis (30/5).

Dia datang didampingi sang istri Krisseptiana, kedua anaknya dan para kader PDI Perjuangan serta pendukungnya dari berbagai elemen.

"Ini adalah langkah awal, semuanya prosesnya masih panjang, jadi setelah ini menunggu hasil rekomendasi pimpinan PDI Perjuangan," katanya.

Walau begitu, dia mengaku telah menggalang massa dan sukarelawan untuk mendukungnya bila mendapatkan rekonsiliasi dari Ketua Umum (Ketum) PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.

"Kalau pun toh nanti sudah keluar rekomendasi langsung gas pol," kata Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (LKPP) Republik Indonesia itu.

Meski saat Rapat Kerja Nasional (Rakernas) V PDI Perjuangan di Jakarta dirinya sempat disapa Megawati, tetapi menurutnya itu bukan berarti sinyal rekomendasi akan jatuh untuk dirinya.

Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Semarang itu pun meminta pada pendukungnya agar tak muluk-muluk berbangga soal dirinya disapa Megawati.

Hendrar Prihadi didampingi istri & kedua anaknya mantapkan diri tancap gas maju Pilgub Jateng.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News