Mabes Polri Benarkan Kapolda Jateng akan Jabat Irjen Kemendag: Tunggu Kepres

Sabtu, 08 Juni 2024 – 22:26 WIB
Mabes Polri Benarkan Kapolda Jateng akan Jabat Irjen Kemendag: Tunggu Kepres - JPNN.com Jateng
Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi. FOTO: Wisnu Indra Kusuma/JPNN.com.

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia (Mabes Polri) mengkonfirmasi kabar Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi akan mengisi jabatan Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Perdagangan (Kemendag).

Asisten Kapolri Bidang Sumber Daya Manusia (SDM) Irjen Pol Dedi Prasetyo membenarkan Irjen Ahmad Lutfi sedang berproses untuk menempati jabatan sebagai Irjen Kemendag.

"Ya (betul sedang berproses menjadi Irjen Kemendag, red)," kata Irjen Dedi saat dikonfirmasi JPNN.com lewat pesan WhatsApp, Sabtu (8/6).

Kendati begitu, mantan Kadiv Humas Polri itu berkata Kapolda Jateng yang menjabat empat tahun terakhir ini harus melalui hasil tes potensi akademik (TPA) dan keputusan presiden (kepres).

"Karena itu jabatan eselon 1, maka menunggu TPA dan Kepres dahulu," kata mantan Kapolda Kalimantan Tengah itu.

Sebelumnya, Ketua Umum (Ketum) Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengungkap jabatan Irjen Kemendag akan diisi oleh Kapolda Jateng Irjen Pol Ahmad Luthfi.

Pria yang kerap disapa Zulhas itu menyatakan bahwa Ahmad Luthfi sedang menjalani rangkaian proses menjabat Irjen Kemendag.

"Lagi proses untuk Irjen Kemendag, sudah hampir selesai," kata Menteri Perdagangan itu, seusai Rakorwil PAN Jateng di Hotel MG Setos Kota Semarang, Jawa Tengah (Jateng), Sabtu (8/6).

Kapolda Jateng dikabarkan akan menjabat Irjen Kemendag, Mabes Polri membenarkan.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News