Setelah Gerindra, PSI Mengusung Luthfi-Gus Yasin di Pilkada Jateng
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Partai Solidaritas Indonesia (PSI) resmi mengusung Komjen Pol Ahmad Luthfi dan Taj Yasin Maimoen maju dalam pemilihan kepala daerah atau Pilkada Jawa Tengah (Jateng) 2024.
Dukungan itu diserahkan langsung oleh Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSI Raja Juli Antoni di Kantor PSI Jateng, Jalan Abdurrahman Saleh Kota Semarang, Minggu (25/8) malam.
Namun, Ahmad Luthfi yang datang mengenakan kemeja putih itu tanpa ditemani eks Wakil Gubernur Jateng yang akrab disapa Gus Yasin.
Sekjen PSI Raja Juli Antoni mengatakan dukungan terhadap pasangan bakal calon gubernur dan bakal calon wakil gubernur Luthfi-Gus Yasin merupakan keputusan final partai.
"Secara simbolik sudah diberikan dukungan penuh dari keluarga besar PSI terhadap Pak Luthfi dan Gus Yasin. Di pundak mereka lah kami akan menitipkan Jateng yang benar-benar sejahtera dan bahagia," kata Raja Juli.
Jika menang, dia meminta Luthfi dan Gus Yasin tidak hanya memampang diri dari media sosial, melainkan dapat bekerja yang berorientasi terhadap masyarakat Jateng.
"Tidak hanya menjadi gubernur yang cantik, yang ganteng yang seperti bekerja di media sosial, tetapi benar-benar bekerja secara konkrit dari rumah-rumah, dari desa-desa untuk mensejahterakan masyarakat Jateng," katanya.
Setelah memberikan rekomendasi, Raja Juli menyebut PSI akan mengawal Luthfi-Gus Yasin mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang akan dibuka pada 27 sampai 29 Agustus mendatang.
PSI mengusung Luthfi-Gus Yasin di Pilkada Jateng. Sebelumnya dukungan juga diberikan Partai Gerindra.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News