Koalisi Luthfi-Taj Yasin Punya Modal 14,3 Juta Suara di Pilgub Jateng, Sudaryono: Siap Menang

Senin, 09 September 2024 – 14:26 WIB
Koalisi Luthfi-Taj Yasin Punya Modal 14,3 Juta Suara di Pilgub Jateng, Sudaryono: Siap Menang - JPNN.com Jateng
Ketua DPD Gerindra Jateng Sudaryono. Foto: Danang Diska Atmaja/JPNN

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Sebanyak 15 partai politik berkoalisi mengusung dan mendukung Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin siap bergerak menjadi mesin pemenangan.

Ke-15 partai tersebut pada pemilihan legislatif mendapatkan 14,3 juta suara. Hal inilah yang menjadi modal utama untuk memenangkan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada 2024.

Ketua Tim Pemenangan Luthfi-Taj Yasin, Letnan Jenderal TNI (Purn) Anto Mukti Putranto mengatakan mengajak semua parpol yang berkoalisi untuk bahu membahu memenangkan pasangan Ahmad LUthfi dan Taj Yasin.

"Hal itu merupakan amanat yang diberikan Presiden terpilih Prabowo Subianto," katanya saat deklarasi tim pemenangan Luthfi-Taj Yasin di MAC Balroom, Semarang pada Sabtu (7/9). Senin (9/9).

Sementara itu, Dewan Pembina Tim Pemenangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin, Bibit Waluyo mengatakan dua pasang calon yag bertarung di Pilgub adalah putra terbaik.

Namun untuk memimpin Jawa Tengah lima tahun ke depan, mantan Gubernur Jawa Tengah itu mengajak masyarakat memilih Ahmad Luthfi-Taj Yasin.

"Kalau sampeyan dukung Pak Luthfi dan Gus Yasin, sudah benar," kata Bibit.

Dia menilai latar belakang Ahmad Luthfi sebagai mantan Kapolda Jateng sangat mengetahui kondisi Jawa Tengah. Demikian juga mantan Wagub Taj Yasin yang pernah menjabat sebagai Wakil Gubernur Jawa Tengah.

Sebanyak 15 partai politik berkoalisi mengusung dan mendukung Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi-Taj Yasin siap bergerak.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News