Seusai Salat Id, Ganjar Titip Pesan, Harap Diperhatikan
jateng.jpnn.com, SEMARANG - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menunaikan ibadah salat Idulfitri 1443 Hijriah di Lapangan Pancasila Simpang Lima, Kota Semarang, Jawa Tengah, Senin (2/5).
Ganjar melaksanakan salat Id di luar rumah dinas Puri Gedeh, Gajahmungkur, Kota Semarang, setelah dua tahun sebelumnya menggelar secara terbatas.
Berangkat pukul 06.00 WIB dari rumah dinas, Ganjar langsung menempati saf terdepan bersama para jemaah memadati kawasan tersebut.
Ganjar menyebut antusias umat Islam mengikuti pelaksanaan salat Id tahun ini cukup tinggi. Panitia bahkan menambah waktu lima menit melihat jemaah yang terus berdatangan.
"Suasananya luar biasa tadi diundur lima menit karena antusiasme masyarakat yang tadi sempat berlari-lari, tentu suasananya sangat menggembirakan,” ujar Ganjar ditemui awak media seusai salat Id.
Ganjar mengutip pesan yang disampaikan khatib salat Id bahwa Islam adalah agama rahmatan lil alamin dan bisa ditunjukkan dengan perilaku tidak menyebar kabar bohong, termasuk menjaga persatuan dengan memberikan nilai kebaikan.
"Luar biasa yang bisa didengar setelah dua tahun tidak dapat mengikuti salat Idulfitri berjemaah, tentu saja menjadi kebahagiaan kita semuanya," ucap Ganjar.
Ganjar menyatakan pelaksanaan salat Idulfitri di lapangan Pancasila Simpang Lima berjalan lancar. Sebagian besar masyarakat juga tampak mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker.
Ganjar Pranowo menyebut antusias umat Islam mengikuti pelaksanaan salat Id tahun ini cukup tinggi. Dia pun memiliki pesan untuk semua masyarakat Jawa Tengah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News