Soal Pertemuan dengan Prabowo, Gibran Tak Dapat Sanksi dari PDIP

Selasa, 23 Mei 2023 – 11:40 WIB
Soal Pertemuan dengan Prabowo, Gibran Tak Dapat Sanksi dari PDIP - JPNN.com Jateng
Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka menyalami Sekjen DPP PDIP Hasto Kristiyanto, Senin (22/5). Gibran datang ke kantor DPP PDIP untuk menyampaikan klarifikasi soal pertemuannya dengan Prabowo Subianto. Foto: dokumentasi DPP PDIP untuk JPNN.com

jateng.jpnn.com, SOLO - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka tak mendapatkan sanksi dari DPP PDIP terkait pertemuannya dengan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto beberapa waktu lalu.

"Ya karena saya tidak salah. Saya ceritakan kronologinya dari A sampai Z, intinya itu," kata Gibran, Selasa (23/5).

Dia mengatakan Sekretaris Jenderal DPP PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto dan Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan Komarudin Watubun bisa menerima penjelasannya.

Saat pertemuan dengan Hasto, Gibran mendapatkan banyak masukan dan nasihat. Namun, dia enggan menyampaikan masukan apa yang diberikan oleh pengurus DPP PDIP kepada dirinya.

Mengenai keberadaan sukarelawan saat pertemuan dirinya dengan Prabowo, menurut Gibran, hal itu bukan dia yang mengumpulkan.

"Enggak, saya, kan, sudah bilang mengerucut dua nama, Pak Prabowo dan Pak Ganjar," katanya.

Menurut dia, sukarelawan merupakan orang-orang yang kritis, memiliki tingkat pendidikan tinggi, serta tidak terafiliasi dengan partai sehingga tidak dapat diarahkan ke nama tertentu.

"Ini, kan, masih dinamis, ya ditunggu saja," katanya.

Gibran Rakabuming Raka tak mendapatkan sanksi dari DPP PDIP soal pertemuan dirinya dengan Prabowo Subianto.
Sumber antara
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News