Berkostum Semar, Seniman Solo Meninggal Dunia Seusai Pentas di Kampanye Ganjar-Mahfud

Sabtu, 10 Februari 2024 – 12:47 WIB
Berkostum Semar, Seniman Solo Meninggal Dunia Seusai Pentas di Kampanye Ganjar-Mahfud - JPNN.com Jateng
Blacius Subono, salah satu seniman pendukung capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD meninggal dunia seusai pentas Hajatan Rakyat di Solo, Sabtu (10/2). Foto: Tangkapan layar live streaming PDI Perjuangan

jateng.jpnn.com, SOLO - Blacius Subono, salah satu seniman pendukung capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD meninggal dunia seusai pentas Hajatan Rakyat di Solo, Sabtu (10/2).

Kabar meninggalnya Subono di kampanye dibenarkan oleh dua rekannya yakni Eko Supriyanto dan Budhayawan ST Wiyono.

"Sudah dengar," kata Wiyono saat dihubungi wartawan.

Dia mengatakan Subono yang memakai kostum Semar tiba-tiba jatuh setelah adegan terkahir pertunjukan wayang di Plasa Balai Kota Surakarta atau bertepatan dengan penyerahan wayang.

Subono bahkan masih sempat bersalaman dengan Ganjar dan Mahfud MD.

"Masih sempat bersalaman dengan Pak Ganjar dan Mahfud. Saat penyerahan wayang Pak Bono jatuh dan pada kaget semua," ungkapnya.

Wiyono menyebut bahwa saat pentas suara Subono sudah terdengar parau. Menurutnya hal tersebut akibat terlalu capek.

Kabar meninggalnya Subono juga dibenarkan Eko Supriyanto. "Saya baru dengar kabar. Belum tahu lokasinya saat ini," ujar Eko saat dihubungi.

Blacius Subono, salah satu seniman pendukung capres-cawapres nomor urut 3 Ganjar Pranowo-Mahfud MD meninggal dunia seusai pentas Hajatan Rakyat di Solo.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News

TERPOPULER

PERIODE:   6 JAM 12 JAM 1 HARI 1 MINGGU

Maaf, saat ini data tidak tersedia