Dishub Memprediksi 18,23 Juta Orang Bakal Masuk ke Jawa Tengah Selama Lebaran 2024

Jumat, 22 Maret 2024 – 05:45 WIB
Dishub Memprediksi 18,23 Juta Orang Bakal Masuk ke Jawa Tengah Selama Lebaran 2024 - JPNN.com Jateng
Dishub Jawa Tengah memprediksi jumlah pemudik yang akan masuk wilayahnya selama Lebaran 2024 sebanyak 18.23 juta orang. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jateng.jpnn.com, SEMARANG - Pelaksana Harian Kepala Dinas Perhubungan Jawa Tengah Erry Derima Ryanto mengatakan pihaknya memprediksi jumlah pemudik yang akan masuk wilayahnya selama Lebaran 2024.

"Kami memperkirakan jumlah pergerakan orang yang masuk dan melintas di wilayah provinsi tersebut mencapai 18,23 juta orang selama Lebaran 2024," ujarnya, Kamis (21/3).

Dia menyampaikan bahwa data tersebut berasal dari Badan Kebijakan Transportasi (BKT) Kementerian Perhubungan.

"Dana yang dihabiskan rata-rata orang mudik sebesar Rp768,386 dan 18,23 juta orang bergerak di Jateng. Maka diperkirakan perputaran uang di Jateng mencapai Rp14 triliun," katanya.

Tingginya jumlah pemudik yang masuk ke Jateng, menurut dia berdampak positif terhadap perputaran ekonomi daerah selama Lebaran, tetapi juga menimbulkan sejumlah potensi kerawanan.

"Potensi kerawanan meliputi antrean kendaraan di tempat peristirahatan di jalan tol, kepadatan kendaraan di jalur lokasi wisata, hingga kenaikan tarif angkutan umum," ungkapnya.

Maka dari itu, kata dia, untuk mengantisipasi sejumlah persoalan tersebut, Pemerintah Provinsi Jateng bersama Polda mendirikan posko terpadu berlokasi di Kantor Pemprov Jateng pada 3-18 April 2024 yang siap melayani masyarakat selama 24 jam.

"Selain Posko Terpadu, juga dilaksanakan posko pelayanan dan pengamanan di sejumlah lokasi. Antara lain di gerbang tol, kantor balai, dan simpul transportasi lain," katanya.

Dishub Jawa Tengah memprediksi jumlah pemudik yang akan masuk wilayahnya selama Lebaran 2024 sebanyak 18.23 juta orang.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News