Kebakaran Kapal di Cilacap, Satu Orang Tewas, Innalillahi

Jumat, 26 April 2024 – 18:00 WIB
Kebakaran Kapal di Cilacap, Satu Orang Tewas, Innalillahi - JPNN.com Jateng
Petugas gabungan berupaya memadamkan kebakaran sejumlah kapal di Dermaga 3 Pelabuhan Perikanan Samudra (PPS) Cilacap, Kamis (25/4/2024) malam. (ANTARA/HO-BPBD Cilacap)

jateng.jpnn.com, CILACAP - Kebakaran sejumlah kapal terjadi di Dermaga 3 Pelabuhan Perikanan Samudra (PPS) Cilacap pada Kamis (25/4) malam. Dalam insiden tersebut, satu orang dinyatakan meninggal dunia.

Ketua Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Cilacap Sarjono mengatakan korban tewas merupakan seorang nakhoda.

"Ada korbannya, satu orang. Tadi malam dikira sudah naik (ke dermaga) semua, ternyata ada satu orang yang dicari enggak ketemu, dan tadi pagi mayatnya ditemukan," kata Sarjono di Cilacap, Jumat (26/4).

Menurut dia, korban meninggal dunia yang merupakan nakhoda salah satu kapal yang terbakar itu langsung dibawa ke Ruang Jenazah RSUD Cilacap.

Kendati demikian, dia mengaku belum mendapatkan informasi mengenai identitas korban meninggal dunia tersebut.

"Informasinya, korban merupakan warga Pemalang dan rencananya siang ini jenazahnya akan dipulangkan ke rumah duka," katanya.

Disinggung mengenai kronologi dan penyebab kebakaran, dia mengaku belum mengetahui secara pasti karena masih diselidiki oleh Kepolisian Resor Kota Cilacap.

Akan tetapi berdasarkan informasi dari sejumlah saksi mata, kata dia, secara tiba-tiba terlihat kobaran api di Kapal Mulia 16 GT 50 dan selanjutnya merambat ke kapal-kapal lain.

Satu orang tewas dalam insiden kebakaran sejumlah kapal di Kabupaten Cilacap.
Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News