Warga Pabelan Sukoharjo Protes Tanah Fasum Diambil BBWS Tanpa Kompensasi
"Terakhir 2023, endingnya ya nol," tegas dia.
Warga pun ingin agar pihak PBS memberikan kompensasi terhadap warga. Namun, apabila enggan, warga akan menuntut aset tersebut dikelola oleh Pemda Sukoharjo.
"Kalau emang dari mereka tidak masalah dan berkontribusi kepada warga ya tidak masalah. Kalau ingin semua gamblang kabeh biar aset ini dikelola Pemkab Sukoharjo," tutup dia.
Kepala Desa Pabelan Dwi Handoko mengatakan pihaknya akan menunggu itikad baik PBS untuk segera menyerahkan fasum tersebut ke Pemkab Sukoharjo. Andai tak ada tindak lanjut, pemerintah desa bersama warga akan membongkar pembatas.
"Kami akan menindaklanjuti tuntunan warga kami nanti pada hari Rabu. Kalau dari pihak pemilik tidak mau membongkar kami akan bongkar bersama warga," tutur dia. (mcr21/jpnn)
Warga Perum Bengawan Solo Pabelan RT 04/RW 1, Sukoharjo melakukan protes ke pengelola Proyek Bengawan Solo (PBS) di bawah naungan BBWS.
Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Romensy Augustino
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News