PPDB 2024: Ada Pejabat hingga Anggota Dewan di Semarang Ingin 'Titip' Anaknya

Jumat, 21 Juni 2024 – 20:22 WIB
PPDB 2024: Ada Pejabat hingga Anggota Dewan di Semarang Ingin 'Titip' Anaknya  - JPNN.com Jateng
Ilustrasi siswa sekolah dasar atau SD. FOTO: Ricardo/JPNN.com.

Anang mengatakan para legislator hanya sebatas bertanya mengenai cara atau proses pendaftaran PPDB.

Menurutnya, pola komunikasi itu adalah hal yang wajar bahwa sebagai wakil rakyat mengawal jalannya PPDB dengan meminta penjelasan regulasi, mekanisme pelayanan yang dilakukan.

Termasuk membicarakan supaya calon murid bisa diterima di sekolah yang diinginkan. Pasalnya PPDB adalah bagian dari pelayanan kepada masyarakat.

"Kalau komunikasi beberapa teman, ada pihak-pihak yang berkomunikasi dan bertanya caranya biar masuk dengan sistem yang sekarang seperti apa. Mungkin minta penjelasan, tinggal disdik jelasin," ujarnya.

Dia menyebut panitia PPDB yang bertugas salah menangkap atau gagal paham dengan pertanyaan-pertanyaan yang diajukan para anggota dewan tersebut.

"Saya pikir kok kalau komunikasi bertanya hal yang wajar. Mungkin pihak penanya belum membaca aturan PPDB secara penuh dan utuh," ujarnya.(mcr5/jpnn)

Disdik Kota Semarang mengungkap banyak upaya pejabat hingga anggota dewan ingin menitipkan anaknya dalam PPDB 2024.

Redaktur : Danang Diska Atmaja
Reporter : Wisnu Indra Kusuma

Facebook JPNN.com Jateng Twitter JPNN.com Jateng Pinterest JPNN.com Jateng Linkedin JPNN.com Jateng Flipboard JPNN.com Jateng Line JPNN.com Jateng JPNN.com Jateng

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News