1.116 Personel Diterjunkan untuk Pengamanan Kepulangan Jokowi ke Solo
jateng.jpnn.com, SOLO - Pengamanan ketat dilakukan personel gabungan TNI-POLRI, Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satpol PP Kota Solo saat kepulangan Presiden ke-7 Indonesia Joko Widodo (Jokowi) ke Solo, Minggu (20/10).
Para personel akan membuat barikade di rute yang akan dilalui Jokowi.
Sebelum melakukan pengamanan, seluruh personel yang berjumlah 1.116 orang itu melakukan apel di kawasan parkir Stadion Manahan Solo dipimpin oleh Kapolresta Surakarta Kombes Pol Iwan Saktiadi.
Iwan mengatakan jumlah personel yang diturunkan disesuaikan dengan informasi badan intelejen yang menyebut akan ada minimal 30.000 orang turun ke jalan untuk menyambut Jokowi.
"Intelijen memberikan masukan kepada kita mengenai euforia masyarakat yang akan hadir karena diperkirakan lebih dari 30.000 masyarakat akan ikut hadir menyemarakkan menyambut kepulangan Presiden ke-7 Bapak Insinyur Joko Widodo dan Ibu Riana," kata dia setelah apel pasukan.
Kombes Iwan menjelaskan pola pengamanan nantinya berfokus pada keamanan Jokowi dan Ibu Iriana. Para personel keamanan akan berjajar membentuk barikade di pinggir-pinggir jalan yang dilalui rombongan Jokowi.
Selain itu petugas kemanan juga akan mencoba meminimalisir terjadinya gangguan keamanan.
"Tentunya kami mengamankan kegiatan Pak Jokowi sepanjang perjalanan dari Adi Sumarmo hingga ke Sumber kemudian mengamankan dari potensi-potensi gangguan," katanya.
Pengamanan ketat dilakukan personel gabungan TNI-POLRI, Dinas Perhubungan (Dishub) dan Satpol PP Kota Solo saat kepulangan Presiden ke 7 Indonesia Joko Widodo
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com Jateng di Google News